Bupati Blitar Drs. H. Rijanto, MM., didampingi Pj. Sekretaris Daerah, Wakapolres Blitar, Dinas Kesehatan, memberangkatkan Makan Bergizi Gratis (MBG). Pemberangkatan ini dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dibawah Badan Gizi Nasional yang berada di Desa Sukosewu Kecamatan Gandusari , Selasa 19 Agustus 2025.
MBG sejumlah 3.207 porsi ini , akan didistribusikan ke 10 lembaga pendidikan di tingkat SD, SMP, dan MTS di wilayah Kabupaten Blitar.

Bupati menyampaikan, pembagian MBG ini merupakan kali pertama dilaksanakan di Kabupaten Blitar. Bupati juga menyebutkan bahwa Pemerintah Kabupaten Blitar bersama Forkopimda serta perangkat Daerah terkait, siap mendukung dan mensukseskan program Presiden ini, terlebih potensi Kabupaten Blitar dalam ketahanan pangan utamanya sebagai penghasil telur terbesar.
Usai memberangkatkan logistik MBG, Bupati berkesempatan mengunjungi pelaksanaan MBG di SLB Tunas Bangsa yang berada di Jalan Raya Gaprang , Kuningan Kecamatan Kanigoro.
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Blitar

